Langsung ke konten utama

Dampak Buruk Olahraga yang Berlebihan

Ilustrasi.
BugarQ --  Semua hal yang kita lakukan apabila itu berlebihan dapat menimbulkan dampak buruk, meskipun itu tentang sesuatu yang sehat seperti olahraga. Olahraga memang penting untuk tubuh kita agar kebugaran dan kesehatan selalu baik, namun jika kita melakukannya secara berlebihan tentu tidak akan baik.

Beragam dampak yang akan terjadi jika melakukan olahraga secara berlebihan, seperti:

Osteoarthritis
Degenerasi sendi/Osteoarthritis merupakan penakit dimana sendi-sendi di dalam tubuh seseorang mengalami pembekakan. Salah satu penyebab masalah kesehatan ini adalah terlalu banyak berolahraga.

Buruk bagi jantung
Olahraga dengan intensitas yang tinggi bisa meningkatkan risiko kematian akibat serangan jantung atau stroke pada orang yang mengidap penyakit jantung. Selain itu, olahraga yang berlebihan juga dapat melemahkan jantung kamu. Apabila tidak di imbangi dengan nutrisi yang cukup, maka akan menimbulkan risiko seseorang mengalami gagal jantung.

Gangguan Menstruasi
Bagi para wanita, tubuh yang kelelahan setelah berolahraga secara berlebihan dapat membuat siklus menstruasi terganggu. Jika hal ini berlangsung lama, maka bukan tidak mungkin risiko kemandulan meningkat.

Insomnia
Meskipun oahraga dikenal sangat membantu dalam mengatasi masalah insomnia, namun jika itu dilakukan berlebihan justru bisa membuat seseorang susah tidur dan insomnia.Hal ini dikarenakan tubuh menjadi stress dan membuatnya memproduksi kortisol berlebihan sehingga sulit untuk mengantuk dan sulit rileks, dan sulit untuk tidur.

Kekebalan tubuh menurun
Efek olahraga berlebihan memerlukan pemulihan yang bisa memakan waktu berminggu-minggu, bahkan berbulan-bulan. Tapi jika olahraga berlebihan membuat sesorang sulit untuk tidur, tentu hal ini membuat kekebalan tubuh menjadi turun sehingga membuatnya mudah terkena berbagai macam penyakit.

Itulah beberapa dampak buruk jika kita berolahraga secara berlebihan, yang perlu kita ketahui adalah batas normal diri kita dalam berolahraga tak perlu mengikuti orang lain karena batas dari setiap orang berbeda-beda. Semoga bermanfaat

Komentar